Cara Membuat Mie Tek-Tek



Dari sekian banyak resep mie tek-tek dan percobaan akhirnya aku dapat juga racikan special masak mie tek-tek, soalnya mie tek-tek makanan favorit suamiku, jadi aku harus memberikan yang terbaik. Dan suamiku doyan banget nih…. Mau coba???


Bahan-bahannya adalah  :

150 gram mie keriting/ mie telor
1 buah tomat
5 lembar kol,
8 buah Sausin/sawi
1/2 dada ayam, rebus suwir2
2 butir telur
3 gelas air
2 sendok makan kecap manis
garam secukupnya
Cabe rawit diulek sesuai selera
minyak sayur untuk menumis


Bumbu yang dihaluskan :
2 siung bawang putih
2 siung bawang merah
2 butir kemiri
1/2 sendok teh merica


Cara membuat Mie Tek-tek :
  • Pertama Seduh mie dengan air panas, tiriskan
  • Kedua Tomat,sausin dipotong-potong, iris tipis kol
  • Ketiga Panaskan minyak, masukan telur, acak2, aduk matang, sisihkan
  • Keempat Tumis bumbu halus sampai wangi, masukan kol, sausin/sawi, ayam, dan telur, aduk sampe agak layu
  • Kelima Tuangi air, tambahkan tomat, cabe rawit, garam, kecap, didihkan sampai kol layu. Cicipi, tambain garam atau cabe sampai pas rasanya
  • Terakhir Masukkan mie, aduk sampe mendidih lagi, angkat

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar